
Beberapa waktu lalu, saya melihat berita tentang perdagangan bebas di acara berita salah satu stasiun televisi. "Kran" perdagangan bebas akan dibuka (ato malah dah mulai ya??), dimana produk-produk luar akan membanjiri pangsa pasar kita. Bisa dibayangkan klo 10 barang daftar belanjaan Anda "Made in China" semua ato negara-negara lain? lalu kemana barang-barang buatan anak bangsa??
Dalam berita tersebut diulas khusus bagaimana pabrik tekstil di beberapa daerah Jawa Barat dan Jawa Timur terancam gulung tikar dan otomatis PHK tak terhindar. Ini baru pabrik tekstil, belum pabrik-pabrik produk lain.
Memang ketika dihadapkan dengan produk murah dan kualitas yang lumayan kita tak dapat memungkirinya untuk lebih memilih produk tersebut, yang nota bene produk-produk itu adalah produk asing. Lalu dimana bargaining bangsa ini klo dari harga dan kualitas masih kalah? Jawabannya klasik, upaya pemerintah, pemerintah dan pemerintah.
Adakah yang bisa kita lakukan? Pasti ada, salah satunya membeli produk Indonesia. So, katakan "AKU CINTA PRODUK INDONESIA"
Gambar diunduh dari : http://www.batan.go.id/berita/gambar/Image/image_news/Logo%20Aku%20Cinta%20Indonesia.JPG
Tidak ada komentar:
Posting Komentar